Friday, January 15, 2016

Permasalahan Umum yang Dijumpai Pada Laptop

Laptop
Laptop
Komputer dan terutama laptop adalah barang elektronik yang sudah sangat umum kita jumpai sekarang. Dulu sebelum kehadiran dari smartphone, kita akan dengan mudah menemukan orang beronline ria di mall atau ditempat lain menggunakan laptop.

Kehadiran laptop sekarang sudah sedikit banyak mulai menggusur komputer atau Personal Computer (PC). Ukurannya yang lebih kecil dan mudah dibawa kemana-mana membuatnya lebih disukai banyak orang, termasuk saya.. hahaha..

[Masalah umum]

Namanya barang elektronik, pasti saja ada masalah yang akan menyertainya. Jangankan barang elektronik, manusiapun sering menemui masalah dalam kehidupan sehari-hari. Betul-betul kan? Kok jadi nyambung kesini sih.. Ok, kita lanjutkan lagi.

Berikut adalah beberapa masalah yang umum dijumpai pada komputer atau laptop.

1. Keuangan

Apa hubungannya dengan masalah komputer? Ada kok, yaitu tidak cukup uang untuk membeli yang disukai, hahahaha....

Mungkin jika anda menemui permasalahan seperti ini, laptop dengan harga yang lebih murah bisa menjadi pilihan. Tergantung peruntukannya kok.

Jika hanya digunakan untuk keperluan dasar seperti mengetik, membuat presentasi dan online, maka laptop dengan spesifikasi lebih rendah bisa dibeli.

Daripada membeli laptop yang memiliki spesifikasi tinggi tapi hanya digunakan untuk menonton film dan online, sayang sekali bukan. Nah, disini anda bisa bijak dalam memilih laptop atau komputer sesuai dengan keperluan.

2. Baterai cepat rusak

Karena laptop menggunakan baterai, maka komponen yang satu ini sering menjadi keluhan banyak pengguna. Entah itu boros, cepat rusak dan sebagainya. Mungkin sebelum membeli laptop, anda bisa membaca-baca di internet mengenai laptop apa yang baterainya awet dan tahan lama.

3. Tidak bisa menginstal program

Kalau ada masalah dalam proses instalasi suatu program, anda bisa menanyakan kepada teman yang lebih mengerti tentang komputer. Jadi program yang sebelumnya tidak bisa terinstal akhirnya bisa hadir di komputer.

Atau kadang perbedaan sistem operasi. Misalnya program tersebut adalah program lama yang tidak bisa dijalankan dalam sistem operasi yang lebih baru. Hal ini juga bisa menyebabkan program mau terpasang pada laptop anda.

4. Keyboard rusak

Keyboard yang rusak bisa disebabkan oleh karena intensitas pemakaian dan juga kualitas dari keyboard itu sendiri. Permasalahan yang terjadi misalnya tombolnya copot dari rumahnya atau tombolnya tidak mau mengerjakan apa yang seharusnya menjadi tugasnya.

Contoh : Tombol huruf "O" ketika dipencet tidak mau mengeluarkan huruf O. Kalau sudah begini sebaiknya langsung dibawa ke tukang servis saja deh.

5. Touchpad rusak

Belum tahu touchpad itu dimana? Touchpad itu adalah bagian dibawah keyboard yang bisa digunakan untuk mengarahkan kursor kemanapun yang kita mau. Di dalamnya juga ada tombol untuk melakukan klik kanan dan kiri.

Kalau touchpad rusak, rasanya kegiatan menggunakan laptop tanpa mouse akan menjadi tidak nyaman. Sebaiknya langsung dibawa ke service center terdekat deh..

[Kesimpulan]

Kalau masalah laptop berhubungan dengan hardware seperti touchpad atau baterai, sebaiknya dibawa langsung ke service center untuk mendapatkan penanganan yang tepat. Sedangkan untuk permasalahan program bisa ditanyakan kepada teman yang mengerti dalam masalah ini.

Nah semoga membantu dan bermanfaat ya..


Baca juga :

  1. Tips membuat laptop tidak berisik ketika dihidupkan
  2. Salah satu fungsi unik laptop
  3. Barang-barang yang harus ada di laptop
  4. Ingin kinerja laptop lebih cepat?


reff : http://puteka85.blogspot.com/2015/05/permasalahan-umum-yang-dijumpai-pada-komputer-laptop.html


Related Post


Loading...

No comments:

Post a Comment